Bolehkah Penderita Diabet Makan Nasi Putih?

Table of Contents

Pusing nasihatin kerabat yang tetep makan nasi putih padahal diabet? Yang namanya orang Indonesia memang jarang yang bisa lepas dari nasi putih. Sampai-sampai ada slogan "kalau belum makan nasi, ya belum makan". Padahal, seharian udah makan bakso, pecel lele, sampai mie instan. Namun, tahu gak kamu kalau penderita diabet makan nasi putih itu sebenernya boleh-boleh aja, lho. Mau tahu penjelasannya? Simak ini!

▪️ Apa itu beras putih?

Beras jenis ini menjadi makanan pokok orang Indonesia. Bulir beras yang telah disosohkan (digiling) dibuang sekam, kulit, dan benihnya. Karena pembuangan inilah, gizi pada beras putih jadi menurun banget, mulai dari serat, protein, hingga vitamin. Jika berbicara rasa memang lebih manis daripada beras lainnya. Namun, rasa manis ini sekaligus menandakan kandungan gulanya juga lebih tinggi. Inilah asal muasal rumor "penderita diabet gak boleh makan nasi putih" beredar.

▪️ Benarkah nasi putih penyebab terbesar diabetes?

Nasi putih itu hanya salah satu pemicu diabetes, bukan faktor terbesarnya. Faktor utamanya tetap gula. Toh, banyak juga orang Indonesia yang makan nasi putih, tapi gak diabet, kan? Ada 2 penyebab seseorang penderita bisa divonis diabetes: ➡️ Terlalu banyak konsumsi gula ➡️ Memiliki riwayat keturunan diabetes FYI, usia penderita diabetes kini semakin hari semakin muda, lho. Hal ini karena banyaknya makanan atau minuman manis populer yang digandrungi banyak remaja. Seperti yang dikatakan Mas ini...
Bahkan, menurut cerita Mbak-nya, ada juga yang sampai diamputasi…
JagaPals, ini wajib diinget. Gimanapun enaknya makanan/minuman favorit kita, kesehatan tetap numero uno!

▪️Boleh gak penderita diabetes makan nasi putih?

Bukannya gak boleh, tapi lebih baik dihindari. Masih ada jenis beras lainnya yang lebih rendah gula. Kalaupun kamu kepengen banget makan nasi putih, ada batasan gula harian yang diberikan oleh dokter. Batasan ini berbeda-beda tiap orang, jadi jangan sembarangan cari info di internet, ya.

▪️Beras apa yang cocok untuk penderita diabetes?

Untuk langkah awal, kamu bisa pindah dulu ke beras organik yang lebih sehat. Beras organik ini dibudidayakan tanpa tambahan kimia apapun jadi 100% lebih alami. Selain itu, kandungan gizinya juga lebih tinggi, terutama serat yang membuat nasi mudah terurai sekaligus membantu menurunkan kadar gula.
Selanjutnya, kamu bisa pilih jenis beras ini… 🌾 Beras merah 🌾 Beras cokelat 🌾 Beras hitam
Ketiga jenis beras ini memiliki kadar GI (Glycemic Index) yang lebih rendah. Lebih aman dikonsumsi para penderita diabet dan lebih familiar di lidah.
BTW, jika kamu suka, bisa pindah ke beras jagung seperti keluarganya anonim ini...
Ternyata, ada banyak banget pilihan beras yang lebih cocok dan turut membantu kamu sehat seperti sedia kala. Jadi, gak perlu worry kalau kamu gak dibolehin makan nasi putih.
Yuk, mulai hidup sehat hari ini!